selamat menunaikan ibadah puasa selamat menunaikan ibadah puasa selamat menunaikan ibadah puasa hari jadi kota pasuruanisra miraj hut oku selatan, hari jadi oku selatan

Porprov Sumsel 2021 Oku Raya: Mahasiswa Bina Darma Unjuk Kebolehan Gondol Belasan Medali

MUARADUA, GESAHKITA COM—Kegiatan bergengsi Olahraga se Provinsi Sumatera Selatan menjadi unjuk kebolehan bagi Kampus PTS Terbaik Sumsel, Universitas Bina Darma Palembang.

Pantas begitu, sebab Mahasiswa Universitas Bina Darma (UBD) dibawah nahkoda Rektor Dr Sunda Ariana MPd MM mampu bertengger prestasinya di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumsel XIII 21-28 November yang dipusatkan di OKU Raya.

Hal tersebut juga terbukti, belasan medali berhasil digondol mahasiswa UBD yakni diantaranya 3 medali emas, 5 medali perak, dan 3 medali perunggu.

“Alhamdulillah capaian ini tentu berkat sportifitas saat bertanding dan support civitas akademika UBD,” ucap Rektor Dr Sunda Ariana MPd MM.

“Porprov Sumsel XIII ini diikuti oleh 5.855 atlet yang mewakili 17 Kabupaten/Kota. Dan mahasiswa UBD bisa andil dan bertengger meraih prestasi di ajang bergengsi itu,” tambahnya.

Ucapan Selamat & Sukses Pahlawan Kampus UBD Persembahkan Belasan Medali Porprov Sumsel 2021 Oku Raya
Ucapan Selamat & Sukses Pahlawan Kampus UBD Persembahkan Belasan Medali Porprov Sumsel 2021 Oku Raya

Dijelaskan nya juga nama mahasiswa UBD yang mengukir prestasi sebagai peraih medali yakni diantaranya Fahriyansyah Jabat. R (Mahasiswa Program Studi Pendidikan Olah Raga Angkatan Tahun 2019)mendapatkan 2 Medali Perak dan 1 Medali Perunggu dalam cabang olahraga (cabor) renang, Hariyadi (Mahasiswa Program Studi Pendidikan Olah Raga Angkatan Tahun 2020) mendapatkan 3 Medali Emas dalam cabor Angkat Besi.

Ada lagi, Agustin Dwi Cahyani (Mahasiswa Program Studi Pendidikan Olah Raga Angkatan Tahun 2020) mendapatkan 1 Medali Perak dalam cabor Atletik. Nadya Vanska Septriana (Mahasiswa Program Studi Teknik Industri Angkatan Tahun 2021) mendapatkan 1 Medali Perunggu dalam cabor Taekwondo.

Kemudian juga, Renza Anjelia Sonda (Mahasiswa Program Studi Psikologi Angkatan Tahun 2021) mendapatkan 1 Medali Perak dalam cabor Taekwondo. “Semoga capaian-capaian ini dapat memecut motivasi bagi mahasiswa lainnya untuk meraih prestasi,” tutupnya.(henfri/irfan)

Leave a Reply