Berita hari ini, Situs terpercaya dan terupdate yang menyajikan informasi kabar harian terbaru dan terkini indonesia.
Indeks
hut ri hut ri selamat menunaikan ibadah puasa grand fondo
News  

PKB Resmi Dukung Yudha Pratomo Maju Dalam Pilwako Palembang Periode 2024 – 2029

Antoni Toha Ketua Desk Pilkada Palembang Saat Menyerahkan Surat Tugas Kepada Yudha Pratomo Mahyuddin Sebagai Calon Walikota Palembang Periode 2024 - 2029 Dari Partai Kebangkitan Bangsa, Kamis (06/06/2024)

PALEMBANG,GESAHKITA.COM – Setelah sekian lama menanti kabar dari Yudha Pratomo Mahyuddin, Calon Walikota Palembang periode 2024 – 2029 terkait dukungan dari Partai diluar dari Partai Demokrat kini terjawab sudah.

Dinamika politik yang selama ini berjalan terkait Pemilihan Walikota (Pilwako) kota Palembang memang cukup berjalan alot dan penuh tanda tanya besar siapkan calon – calon berpotensial yang akan mendapat dukungan dari banyak partai dalam kontestasi Demokrasi tingkat lokal tersebut.

 

2 Surat Tugas Dari Partai Demokrat Dan PKB Untuk Yudha Pratomo Mahyuddin Maju Dalam Pemilihan Walikota Palembang Periode 2024 – 2029

Dari nama – nama yang beredar saat ini seperti petahana Fitrianti Agustinda dan Ratu Dewa, Sosok Yudha Pratomo menjadi kunci penting dalam Pilwako Palembang periode 2024 – 2029, Karena dianggap berpotensial.

 

Tidak hanya menjadi tokoh penting di Partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono yang saat ini diketuai oleh Agus Harti Yudhoyono yaitu Partai Demokrat, Sosok Yudha juga memiliki latar belakang keluarga dan usaha diberbagai bidang, menjadikan sosok ini dianggap layak memimpin kota Palembang.

 

Karena hal inilah banyak pihak yang menunggu kabar perkembangan langkah – langkah dan dukungan politik untuk Yudha Pratomo Mahyuddin.

 

Untuk menjawab pertanyaan dari masyarakat dan para pendukungnya, Yudha akhirnya menunjukkan kapasitas sebagai calon berpotensial dengan membawa Surat Rekomendasi dari Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk maju dalam Pilkada Palembang periode 2024 – 2029.

 

Dengan surat penetapan dengan nomor : 30021/DPP/01/VI/2024 tentang Penetapan Tahap 1 Yudha Pratomo, M.Sc., Ph.D sebagai Bakal Calon Kepala Daerah Kota Palembang Periode tahun 2024-2029 dari Partai Kebangkitan Bangsa

 

Penyerahan surat rekomendasi diserahkan langsung oleh H. M. Antoni Toha sebagai Ketua Desk Pilkada

DPW PKB Sumatera Selatan kepada Yudha Pratomo Mahyuddin yang juga ketua DPC Partai Demokrat

Kota Palembang. Kamis (06/06/2024)

 

Dengan adanya surat rekomendasi tersebut pastinya membuat Yudha Pratomo dipastikan melenggang maju dalam Pilwako Palembang periode 2024 – 2029.

 

Lalu bagaimanakah tanggapan Yudha Pratomo Mahyuddin,M.Sc ,Ph.D terkait amanah dan dukungan yang diberikan oleh PKB untuk dirinya maju dalam Pemilihan Walikota Palembang.

 

” Alhamdulillah , Pastinya kami mengucapkan syukur karena secara resmi telah mendapat dukungan dari PKB maju dalam Pilwako Palembang periode 2024 – 2029″, kata Yudha Pratomo Mahyuddin seusai menerima surat rekomendasi dari PKB di Jakarta

 

Dilanjutkannya, Dengan mendapat rekomendasi dari PKB artinya jumlah kursi untuk maju dalam Pilwako Palembang sudah tercukupi yaitu 6 Kursi dari Demokrat dan 4 kursi dari PKB.

 

Meskipun telah mencukupi 10 Kursi tetapi Yudha Pratomo Mengungkapkan bahwa akan tetap menjalin komunikasi dengan partai – partai lainnya untuk memperkuat dukungan.

 

” Jelas meskipun kursi kita sudah cukup bukan berarti kami sudah merasa cukup, kami akan tetap melakukan komunikasi dengan partai – partai lainnya dengan harapan mendapat dukungan juga pastinya”, tegas Yudha Pratomo

 

Pria yang memiliki prinsip bahwa politik itu tidak jelek namun belum ideal saja, mengatakan dengan potensi yang dimiliki kota Palembang seharusnya membawa pada peradaban yang lebih baik dan maju.

 

” Politik itu tidak jelek hanya saja kurang ideal untuk saat ini, maka dapat disimpulkan bahwa dengan potensi kota Palembang saat ini dan dengan formulasi  yang baik dan benar kami optimis mampu membawa perubahan besar pada perkembangan dan perubahan yang lebih maju nantinya”, tegas Rektor Universitas Sumatera Selatan.

 

Mengakhiri pesaanya Yudha Pratomo Mengucapkan rasa terima kasih kepada Partai Kebangkitan Bangsa yang telah mempercayakan mengemban misi memajukan kota Palembang.

 

” Sekali lagi kami mengucapkan rasa terima kasih kepada DPP ,DPW dan DPC PKB mengenai surat rekomendasi yang telah dipercayakan kepada kami, sehingga ini menjadi motivasi tersendiri maju dalam Pemilihan Walikota Palembang periode 2024 – 2029″, tutup Yudha Pratomo Mahyuddin (Irfan)