GESAHKITA – Presiden Prabowo Subianto menghadiri panen raya di Kantor Kecamatan Cilebar, Karawang, Jawa Barat, Rabu (7/1/2026). Dalam kunjungan ini, Presiden secara resmi mengumumkan keberhasilan Indonesia mencapai swasembada pangan pada tahun 2025.
Presiden tiba di lokasi pukul 11.08 WIB dengan mengenakan kemeja safari khaki dan topi biru. Dari atas kendaraan operasional Maung, Presiden menyapa dan melambaikan tangan kepada masyarakat yang antusias menyambutnya.
Sejumlah pejabat mendampingi Presiden dalam agenda ini, antara lain:
-
Mensesneg Prasetyo Hadi
-
Menko Pangan Zulkifli Hasan
-
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman
-
Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono
-
Seskab Letkol Teddy Indra Wijaya
Capaian Lebih Cepat dari Target
Presiden menegaskan bahwa Indonesia telah mencapai swasembada beras jauh lebih cepat dari target awal empat tahun yang ia tetapkan pada awal masa jabatannya.
“Alhamdulillah, target yang saya berikan kepada tim pangan kita pada awal pemerintahan yang saya pimpin adalah empat tahun untuk swasembada pangan. Alhamdulillah, pada 31 Desember 2025 pukul 24.00, kita bisa dengan resmi mengatakan bahwa di tahun 2025 Republik Indonesia swasembada beras,” ujar Presiden saat taklimat retret kabinet di Hambalang, Selasa (6/1/2026).
Selain swasembada, Presiden mengungkapkan kebanggaannya atas kondisi stok pangan nasional. Saat ini, cadangan beras di gudang-gudang pemerintah menyentuh angka 3 juta ton, yang merupakan rekor tertinggi dalam sejarah Republik Indonesia.
Sebelum memberikan sambutan resmi, Presiden menyempatkan diri meninjau produk pertanian serta mencicipi berbagai olahan hasil sektor pertanian lokal yang dipamerkan di lokasi panen raya.











