selamat natal dan tahun baru pelantikan bupati
News  

Pesan Moral Percikan Cat Warna Milik Beryl Andasia Dwita Siswi kelas 3 SDN 03 Muaradua Waspadai Tindakan Kekerasan “Bullying” Di Sekolah

Pesan Moral Percikan Cat Warna Milik Beryl Andasia Dwita Siswi kelas 3 SDN 03 Muaradua Waspadai Tindakan Kekerasan “Bullying” Di Sekolah

MUARADUA, GESAHKITA COM—-
Bullying adalah peristiwa yang wajib dicegah sedini mungkin, karena berdampak buruk pada korban dan pelaku. Peristiwa kekerasan ini bisa terjadi mulai jenjang sekolah dasar hingga menengah, Jumat, 11 April 2025.

Dikutip dari situs Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemenpppa), bullying atau perundungan adalah segala bentuk penindasan atau kekerasan yang dilakukan dengan sengaja.

Pelaku adalah satu atau sekelompok orang yang lebih kuat atau berkuasa.
Kekerasan yang dilakukan terhadap orang lain ini dilakukan terus menerus dengan tujuan menyakiti.

Bullying dapat dilakukan antar peserta didik, guru, peserta didik kepada guru, atau sebaliknya. Untuk mengatasi bullying diperlukan kerja sama seluruh warga sekolah.

Melalui sebuah lukisan Beryl Andasia Dwita Siswi kelas 3, SDN 03 Muaradua turut menggambarkan bagaimana peristiwa Bullying itu terjadi.

Melalui jari lentik bocah SD itu cukup terwakili bagaimana imaginasi Beryl tertuang pada cat warna dan ujung pensil di atas kertas kartun sederhana sehingga bullying yang menakutkan itu bagi anak anak seusia diri nya yang sedang menampah kepercayaan diri berjibaku mendapatkan tempat dimata  teman teman lain, malahan apes nya jika bullying itu tumbuh dan berkembang di lingkungan anak anak.

Lukisan mungil yang bertema kampanye “STOP BULLYING” Di Lingkungan Sekolah menarik perhatian media ini untuk mengangkat nya kembali,  sebab topik dunia pendidikan dan pembentukan karakter hingga kinerja para edukator dan para orang tua tidak boleh lengah akan hal membuli yang tidak penting ini.

Para siswa selain belajar dan membaca bergaul dan bermain bisa juga mengerjakan hal positif lain nya dari pada membuli atau mengerjain teman sejawat mereka.

Sebab itu, Beryl dengan sedikit bakat ia pendam ia mampu menyampaikan pesan moril pada lukisanya itu, bahwa  ada dampak yang tidak baik ketika mendapatkan bully di lingkungan sekolah.

Semoga menjadi kesadaran bagi kita semua.(dd)