selamat menunaikan ibadah puasa selamat menunaikan ibadah puasa selamat menunaikan ibadah puasa hari jadi kota pasuruanisra miraj hut oku selatan, hari jadi oku selatan

SMAN 6 Raih Top Enam 2021 Peringkat Nilai UTBK Se-Palembang

PALEMBANG, GESAHKITA COM–SMAN 6 meraih Top Ke-enam Sekolah Tahun 2021 berdasarkan Nilai UTBK Tingkat Kota Palembang dan top 7 se-Sumatera Selatan berdasarkan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun 2021 se-Kota Palembang.

Seperti diketahui UTBK merupakan tes masuk ke perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).

LTMPT sendiri adalah satu-satunya lembaga penyelenggara tes perguruan tinggi terstandar di Indonesia.

Dalam rilis “Top 1000 Sekolah Tahun 2021 Berdasarkan Nilai UTBK” di laman LTMPT, SMAN 6 masukTop 1000. Untuk Kota Palembang, SMAN6 berhasil menduduki top ke-enam dan top ke-tujuh tingkat Provinsi Sumatera Selatan.

Untuk tingkat nasional, SMAN 6 yang berada di jalan sersan sani palembang tersebut menempati ranking ke-495 dengan total nilai 531.844.

Kepala Sekolah SMAN 6 , Fir Azwar , S.Pd.,M.M menyampaikan rasa syukur atas prestasi tersebut sebab masih bisa mempertahankan posisi tersebut.

“Alhamdulillah, SMAN 6 masih bisa mempertahankan prestasi, baik di tingkat kota maupun Provinsi,” ujarnya.

Menurut Fir Azwar, sudah banyak upaya yang sudah dilakukan SMAN 6 untuk tetap menjadi sekolah terbaik di kota Palembang khususnya dan Sumsel pada umumnya.

“Kami senantiasa bersinergi dengan semua pihak, baik dengan dinas pendidikan Provinsi Sumatera Selatan, guru, karyawan, siswa, orang tua siswa, dan instansi terkait,” tuturnya.

Fir Azwar menjelaskan bahwa selama pandemi Covid-19, SMAN 6 mengupayakan agar para guru dan karyawan tetap konsisten memberikan layanan terbaik kepada siswa walaupun lewat daring dan tidak bertatap muka secara langsung. Meskipun diakuinya itu tidaklah mudah tapi harus dilakukan.

“Guru-guru SMAN 6 senantiasa kami semangati untuk dapat mendesain dan mempraktikkan pembelajaran dengan sebaik mungkin. Berbagai pelatihan terkait dengan penggunaan media dan platform pembelajaran kami lakukan dengan sungguh-sungguh,” tuturnya.

“SMAN 6 menerapkan Learning Management System (LMS). Berbagai platform pembelajaran digunakan, baik itu Microsoft 365 (MS Teams), Zoom, Google Classroom, dan lain-lain”, jelasnya.(goik)

Leave a Reply